Kadiv Imigrasi Wishnu D Fajar Ajak Jajaran Kemenkumham Jateng Untuk Bersyukur

    Kadiv Imigrasi Wishnu D Fajar Ajak Jajaran Kemenkumham Jateng Untuk Bersyukur
    Kadiv Imigrasi Jateng Wishnu D Fajar: Kita Sebagai PNS Harus Bekerja Dengan Sungguh-Sungguh

    SEMARANG - Kepala Divisi Keimigrasian Wishnu D Fajar mengajak jajaran Kanwil Kemenkumham Jawa Tengah untuk selalu bersyukur atas nikmat yang diberikan Tuhan Yang Maha Esa.

    Hal itu Wishnu sampaikan saat dirinya menjadi Pembina Apel pagi di Halaman Kantor Wilayah Kemenkumham Jateng, Senin (04/09/2023).

    "Wujud rasa syukur kita sebagai PNS adalah dengan bekerja sungguh-sungguh, disiplin, jujur, dan lebih peduli dengan sesama, " katanya.

    Wishnu menuturkan etos kerja dan integritas merupakan perwujudan syukur yang wajib dilakukan oleh seluruh Pegawai.

    "Masih banyak orang yang nasibnya tidak seberuntung kita, kita harus senantiasa bersyukur dengan etos kerja dan integritas yang tinggi, " ucapnya.

    Selain itu, masih dalam suasana kemerdekaan, Wishnu juga berpesan untuk selalu merawat kemerdekaan dengan terus membangun diri menjadi lebih baik.

    "Kita jaga dan kita lestarikan kemerdekaan ini dengan terus membangun negeri. Kita mulai dengan membangun diri kita sendiri, Karena sendi dan tiang penyangga dari bangunan negeri ini tidak lain adalah manusia yang terus melangkah maju, " pungkasnya.

    Mengikuti apel pada kesempatan ini, Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Nur Ichwan, Pejabat Administrasi, Fungsional, Pelaksana, PPNPN serta Mahasiswa magang Kantor Wilayah.

    (N.Son/Hms)

    jawa tengah semarang kemenkumham jateng berita dan informasi semarang terkini dan terbaru hari ini berita dan informasi kemenkumham jateng terkini dan terbaru hari ini kemenkumham hari ini kadiv imigrasi jateng wishnu d fajar
    Narsono Son

    Narsono Son

    Artikel Sebelumnya

    Pemeriksaan BPK Selesai, Kasdam IV/Dip Wakili...

    Artikel Berikutnya

    Kemenkumham Jateng Survei Kelayakan Klinik...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Komitmen Kemenkumham Jateng dalam Pembangunan Zona Integritas Kembali Diganjar Penghargaan
    TMMD Sengkuyung Tahap II Tahun 2024 : Campuran Cor harus Tepat Agar Betonisasi Kuat dan Tahan Lama
    Komitmen Kemenkumham Jateng dalam Pembangunan Zona Integritas Kembali Diganjar Penghargaan
    Jam Komandan, Dandim 0706/Temanggung Berikan Arahan dan Motivasi Kepada Anggota
    Komitmen Bangun Zona Integritas, Kemenkumham Jateng Raih Penghargaan

    Ikuti Kami