Hadiri Upacara Hari Santri Nasional, Dandim 0716/Demak Serahkan Bantuan Kepada Para Disabilitas

    Hadiri Upacara Hari Santri Nasional, Dandim 0716/Demak Serahkan Bantuan Kepada Para Disabilitas
    Komandan Kodim 0716/Letkol Kav Maryoto, S.E., M.Si., M.M., menghadiri upacara peringatan Hari Santri Nasional Tahun 2024 Tingkat Kabupaten Demak yang digelar di lapangan Balai Latihan Kerja (BLK) Kabupaten Demak

    DEMAK – Komandan Kodim 0716/Letkol Kav Maryoto, S.E., M.Si., M.M., menghadiri upacara peringatan Hari Santri Nasional Tahun 2024 Tingkat Kabupaten Demak yang digelar di lapangan Balai Latihan Kerja (BLK) Kabupaten Demak, Selasa (22/10/2024).

    Acara yang bertema, “Menyambung Juang Merengkuh Masa Depan” ini dihadiri Plt. Bupati Demak yang diwakili Sekda Kabupaten Demak Akhmad Sugiharto, ST, MT., yang juga sebagai Inspektur upacara. Waka Polres Demak Kompol Aldino Agus Anggoro, S.E., S.I.K., M.M., jajaran Forkopimda Kabupaten Demak, Ketua MUI Kabupaten Demak, Ketua PCNU Demak, Tokoh agama dan tokoh masyarakat Kabupaten Demak. Upacara diikuti ratusan santri-santriwati yang tersebar di wilayah Kabupaten Demak.

    Dalam sambutannya, Inspektur upacara membacakan amanat Plt. Bupati Demak yang intinya, segenap jajaran Pemerintah Kabupaten Demak mengucapkan selamat Hari Santri Nasional Tahun 2024.

    ”Ini adalah hari yang bersejarah untuk kita semua. Kita patut bersyukur bahwa santri memiliki tanggal teramat istimewa, yaitu 22 Oktober yang telah ditetapkan menjadi Hari Santri melalui Keputusan Presiden Nomor 22 Tahun 2015, ” kata Sekda Akhmad Sugiharto membacakan amanat Plt. Bupati Demak.

    Lebih lanjut, Plt. Bupati menyampaikan bahwa sudah selayaknya Hari Santri menjadi momentum bagi kita untuk merenungi peran penting para santri dalam sejarah perjuangan bangsa Indonesia, baik dalam mempertahankan kemerdekaan maupun dalam membangun peradaban yang berakhlak.

    Sebagaimana tema ”Menyambung Juang Merengkuh Masa Depan, sambung Irup, mengingatkan kita bahwa perjuangan para santri tidak berhenti di masa lalu. Perjuangan harus diteruskan dan diisi dengan semangat inovasi dan kontribusi nyata dalam menghadapi tantangan masa kini. Di era modern, tantangan yang kita hadapi bukan lagi penjajah yang datang secara fisik, tetapi perubahan global yang begitu cepat, seperti perkembangan teknologi, masalah ekonomi, hingga pergeseran nilai-nilai moral di masyarakat.

    ”Santri dituntut untuk tidak hanya kuat dalam ilmu agama, tetapi juga menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi, serta memiliki wawasan yang luas tentang berbagai aspek kehidupan. Namun, yang terpenting para santri harus bisa menjadi suri teladan masyarakat, ” tutupnya.

    Seusai upacara, dilanjutkan penyerahan bantuan berupa kursi roda dan kaki palsu kepada para penyandang disabilitas, yang diberikan langsung oleh Dandim 0716/Demak, Waka Polres, Sekda Kabupaten Demak dan Ketua PCNU Kabupaten Demak. (Agung).

    jateng demak
    Agung widodo

    Agung widodo

    Artikel Sebelumnya

    Kapolda Jateng "Ngopi Bareng" Ulama Rembang:...

    Artikel Berikutnya

    Sinergitas Babinsa Dan Bhabinkamtibmas Monitoring...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Direktur Pengamanan dan Intelijen Ditjenpas Tinjau Sarpras Keamanan Lapas Super Maximum Security Pasir Putih Nusakambangan
    Dandim 0716/ Demak Pimpin Korp Raport Sertijab Perwira Staf dan Danramil Jajaran
    Babinsa Dampingi Petugas Puskesmas, Sukseskan Program Bulan Imunisasi Anak Sekolah

    Ikuti Kami